Yuk, daftar Huayu Enrichment Scholarship (HES) 2022! Beasiswa Kementerian Pendidikan Taiwan untuk belajar bahasa Mandarin gratis dan dapat tunjangan.
—
Apakah kamu tertarik belajar bahasa Mandarin? Agar semakin mantap, kamu harus tahu dua fakta berikut. Pertama, meski bukan termasuk bahasa internasional, bahasa Mandarin disebut sebagai bahasa yang paling banyak digunakan,
lho
! Hal ini lantaran banyaknya penutur bahasa Mandarin yang tersebar di seluruh dunia. Bahkan, terdapat 1,3 milyar penduduk asli Tiongkok yang menggunakan bahasa tersebut.
Fakta yang kedua, ada informasi beasiswa kursus belajar bahasa Mandarin. Program ini dibuka oleh Kementerian Pendidikan Taiwan bagi kamu yang tertarik mendalami bahasa Mandarin. Tak hanya biaya pendidikan yang ditanggung pemerintah Taiwan, penyelenggara program Huayu Enrichment Scholarship ini juga akan memberikan tunjangan setiap bulan. Menarik bukan? Simak informasi lengkapnya berikut ini!
Huayu Enrichment Scholarship
2022
Huayu Enrichment Scholarship (HES) merupakan program beasiswa yang dinaungi langsung oleh Kementerian Pendidikan Taiwan. Seperti tahun-tahun sebelumnya, beasiswa ini dibuka kembali bagi setiap pelajar yang ingin belajar bahasa Mandarin langsung dari tanah aslinya. Berbeda dengan beasiswa lainnya, program ini merupakan beasiswa non-gelar. Jadi, hanya berupa kursus bahasa Mandarin.
Kursus bahasa Mandarin ini akan dilaksanakan dengan durasi 6 bulan. Masa pendidikan akan dimulai pada 1 September 2022 hingga 31 Agustus 2023. Adapun cakupan program Huayu Enrichment Scholarship 2022 yang akan diberikan kepada penerima beasiswa sebagai berikut.
Durasi belajar dengan beasiswa 6 bulan
Tunjangan beasiswa bulanan sebesar NTD 25,000 atau sekitar Rp12,8 juta
Syarat Pendaftaran Huayu Enrichment Scholarship 2022
Berumur 18 tahun atau lebih.
Minimal lulusan SMA, memiliki prestasi akademik dan moral yang baik.
Bukan warga negara Taiwan atau pemilih status
Overseas Chinese Student
.
Bukan pelajar di salah satu
Language Center
di Taiwan.
Tidak pernah menjadi pelajar di salah satu perguruan tinggi di Taiwan.
Tidak pernah menerima beasiswa Huayu Enrichment Scholarship atau beasiswa MoE Taiwan.
Saat belajar di Taiwan, mahasiswa tidak diperkenankan mengikuti pertukaran pelajar atau
double degree
atas program kerja sama antar universitas.
Tidak menerima beasiswa lain dari lembaga pemerintah Taiwan atau institusi pendidikan lainnya di Taiwan.
Baca Juga:
Kenapa Seseorang bisa Mengidap Sindrom Down?
Syarat Dokumen Huayu Enrichment Scholarship 2022
Formulir pendaftaran Huayu Enrichment Scholarship.
Fotokopi Paspor dan Kartu Keluarga.
Fotokopi Ijazah dan Transkrip Nilai Pendidikan Terakhir. Perlu diingat, ijazah dan transkrip harus dalam bahasa Inggris atau Mandarin. Jika tidak, pelamar harus menerjemahkannya ke bahasa Inggris atau Mandarin dan dilegalisir sampai tahap TETO. Sementara itu, apabila pelamar merupakan lulusan dari luar negeri, maka ijazah dan transkrip perlu dilegalisir di kantor TETO di negara tersebut.
Fotokopi bukti formulir pendaftaran
Language Center
, yang membuktikan bahwa kalian telah mendaftar ke
Language Center
di Taiwan.
Dua surat rekomendasi yang sudah ditandatangani dan tersegel rapat dalam amplop. Sebagai catatan, surat rekomendasi dalam bentuk email atau fotokopi dan dengan tanda tangan digital tidak berlaku.
Pendaftaran beasiswa Huayu Enrichment Scholarship akan dibuka hingga 31 Maret 2022. Pengumuman pendaftar yang lolos program ini akan dihubungi secara individu melalui email sebelum tanggal 10 Juni 2022.
Untuk mendaftar, para calon pelamar dapat mengirimkan dokumen pendaftaran ke Kantor Taipei Economic and Trade Office di Gedung Artha Graha lt. 17, Jl. Jendral Sudirman kav 52-53, SCBD, Jakarta 12190. Pada bagian amplop depan, harap dituliskan “Pendaftaran Beasiswa HES”.
Segera penuhi syarat dan dokumen yang diperlukan, dan daftar kursus bahasa Mandarin gratis tersebut melalui program Huayu Enrichment Scholarship 2022! Pastikan kamu telah mendaftar dan mengirimkan berkas sebelum 31 Maret 2022,
ya!
Baca Juga:
Dongeng: Pengertian, Jenis, Ciri-ciri, Fungsi, Unsur dan Contohnya
Selain persiapan syarat dan dokumen, kamu juga harus mempersiapkan diri dengan terus belajar. Terlebih soal bahasa asing, kamu bisa belajar bareng Ruangguru di
ruangbelajar
. Semoga berhasil daftar program Huayu Enrichment Scholarship 2022, khusus kursus bahasa Mandarin di Taiwan,
ya!