Dafa dan Lulu sedang mengerjakan PR bersama sambil berdiskusi tentang
sifat-sifat cahaya
! Kamu ingin tahu ceritanya? Baca di artikel IPA Terpadu kelas 5 kali ini, yuk!
—
Dafa berhenti sejenak ketika mengerjakan PRnya. Ia tersenyum saat melihat cahaya matahari yang cerah menembus jendela rumah Lulu.
“Aku suka
banget
belajar di rumah kamu, karena kalau siang hari terang, padahal
enggak
pakai lampu,” ujar Dafa sambil tersenyum.
“Oh, itu karena aku memanfaatkan cahaya matahari untuk menerangi rumahku di siang hari.”
“Bagus, Lu,
sumber energi cahaya terbesar
di bumi
kan
matahari
! Selain itu, ada juga sumber cahaya lainnya yaitu
lampu dan api
,” kata Dafa.
Lulu mengangguk. “Kamu
tau
enggak
,
cahaya
itu memiliki
sifat-sifat
,
loh
!”
Dafa mencoba mengingat “Sepertinya aku pernah baca, tapi aku sedikit lupa!
Sifat-sifat cahaya itu ada apa aja, sih?
” tanya Dafa sambil menggaruk kepalanya.
“
Sifat-sifat cahaya
itu
bisa merambat lurus, bisa dipantulkan, bisa menembus benda bening, bisa dibiaskan, bisa diuraikan,
dan yang terakhir
, ketika cahaya dihalangi akan terbentuk bayangan,
” jelas Lulu.
“Oh, aku ingat!” kata Dafa. “Yang pertama, yaitu
cahaya merambat lurus.
Artinya
rambatan cahaya
dari sumbernya akan selalu
membentuk garis lurus
,
kan
?”
“Betul, Daf!” Lulu mengacungkan jempol tangannya. “Lalu,
sifat cahaya
yang kedua yaitu
bisa dipantulkan
. Maksudnya, ketika cahaya datang dari sumber cahaya dan
mengenai
suatu
permukaan benda
, maka cahaya akan
berbalik arah atau dipantulkan
.”
Dafa berusaha mengingat lagi “Yang ketiga itu …”
Melihat Dafa masih berpikir, Lulu mengingatkan Dafa “
Cahaya bisa menembus benda bening
, Daf! Artinya, cahaya punya
kemampuan
untuk
menembus benda bening atau benda transparan
.”
“Oh, iya! Contohnya seperti cahaya matahari yang menembus kaca jendelamu,
kan
?
Makanya
, kita bisa melihat benda-benda yang ada di balik benda bening atau transparan,” balas Dafa semangat.
“Betul, Daf!”
Baca Juga:
Apa Saja Susunan Rangka Manusia?
“Lalu, sifat yang keempat itu
cahaya bisa dibiaskan.
Maksudnya
kayak
gimana, Lu?” Dafa bingung.
“
Cahaya bisa dibiaskan
artinya
dapat dibelokkan
ketika
menembus media yang kerapatannya berbeda
,” jelas Lulu.
“Oh, gitu,” Dafa mengangguk.
“Nah, kalau yang kelima itu
cahaya bisa diuraikan,
” kata Lulu. ”Kamu
tau enggak
, kalau cahaya putih yang biasa kita lihat ternyata terdiri dari berbagai macam warna,
loh
!”
“
Emang
iya, Lu?” Dafa tidak percaya.
“Iya!
Makanya
, cahaya putih itu bisa
diuraikan menjadi warna pelangi
,” Lulu bersemangat.
“
Wah
, keren!” kata Dafa kagum.
“
Hayo
, kamu ingat
enggak
apa
sifat cahaya
yang terakhir?”
“Ingat,
dong
! Yang keenam itu, ketika cahaya mengenai suatu benda, maka
cahaya
yang
terhalang
tersebut
akan membentuk bayangan
pada benda yang menghalanginya!” kata Dafa dengan semangat.
“Betul banget, Daf!”
“Makasih ya Lu,
udah
ingetin
aku apa
aja
sifat-sifat cahaya
, yaitu bisa merambat lurus, bisa dipantulkan, bisa menembus benda bening, bisa dibiaskan, bisa diuraikan, dan bisa membentuk bayangan ketika dihalangi,” kata Dafa sambil tersenyum.
“Sama-sama, Daf!” balas Lulu. “Sekarang kita lanjut ngerjain PRnya,
yuk
!”
Wah,
tadi Dafa dan Lulu sudah belajar tentang
sifat-sifat cahaya
, nih. Kamu mau tahu lebih banyak tentang
materi kelas 5
lainnya
? Yuk, ikuti ceritanya dengan membaca di
ruangbaca
atau menonton video animasi
Dafa dan Lulu
di aplikasi ruangguru!
Materi oleh:
Rosi Oktavia Purba
Disunting oleh:
Agung Aksara Putra